INTERPRETASI PETA TENTANG BENTUK DAN POLA MUKA BUMI
Meteri ini meliputi :
A. MENGINTERPRETASI PETA UMUM
B. MENGINTERPRETASI PETA TOPOGRAFI
C. PENAMPANG MELINTANG BENTUK MUKA BUMI
A. MENGINTERPRETASI PETA UMUM
Interpretasi peta adalah cara memahami simbol-simbol yang ada pada peta dan hubungannya dengan simbol-simbol lainnya.
Peta umum adalah peta yang dibuat berdasarkan kenampakan umum.
Perhatikan Peta Umum berikut ini.
Simbol-simbol pada peta umum adalah sebagai berikut.
Sumber : http://sujarman81.files.wordpress.com |
Simbol-simbol pada peta umum adalah sebagai berikut.
Sungai
Sungai ditunjukkan dengan garis berkelok-kelok.
Pegunungan dan Dataran Tinggi
Pegunungan dan dataran tinggi ditunjukkan dengan warna merah dan kuning.
Dataran Rendah dan Rawa
Dataran rendah dan rawa ditunjukkan dengan warna hijau dan hijau dengan
garis putus-putus.
Danau
Danau ditunjukkan dengan warna biru.
Gunung
Gunung ditunjukkan dengan bentuk segitiga. Segitiga merah artinya gunung
berapi (aktif), segitiga hitam artinya gunung tidak berapi (tidak aktif).
Simbol-simbol pada Peta Umum |
Kepulauan
Laut dan Selat
Laut dan selat ditunjukkan dengan warna biru. Gradasi (tingkatan) warna
menunjukkan kedalaman wilayah laut dan selat. Semakin pekat (tua) warna biru
menunjukkan lebih dalam dari pada warna biru muda.
MATERI LANJUTAN :
Yang dimaksud dengan interpretasi peta adalah ….
a. cara memahami simbol-simbol yang ada pada peta dan hubungannya dengan simbol-simbol lainnya.
b. cara membuat simbol-simbol peta dan hubungannya dengan simbol-simbol yang lain.
c. cara membaca simbol-simbol pada peta serta hubungannya dengan penampakan alam
d. cara memposisikan simbol-simbol yang ada pada peta umum pada bidang datar
Pada peta umum, dataran rendah ditunjukkan dengan warna….
a. kuning
b. merah
c. hijau
d. hijau dan garis putus-putus
Pada peta umum, daerah rawa ditunjukkan dengan warna/ gambar…
a. kuning
b. merah
c. hijau
d. hijau dan garis putus-putus
Pada peta umum, garis berkelok-kelok menunjukkan….
a. gunung
b. rawa
c. danau
d. sungai
Simbol berupa segitiga merah menunjukkan
…..
a. gunung mati
b. pegunungan
c. gunung berapi
d. dataran tinggi
Wilayah perairan berupa laut ditunjukkan dengan gradasi warna biru. Gradasi warna
itu bermakna….
a. perbedaan suhu air laut
b. perbedaan jenis biota laut
c. perbedaan kedalaman laut
d. batas wilayah ZEE
Demikian materi kali ini soal Interpretasi Bentuk Pola Muka Bumi. Baca lebih lanjut tentang beberapa meateri sejarah sebagai bekal ilmu pengetahuan di masa depan.